LATEST UPDATES

Tuesday 27 October 2015

Infinix Hot 2 X510:Android One Lebih Fresh dengan RAM 2 GB

Android One
Infinix Hot 2 merupakan generasi kedua dari proyek Google Android One. Smartphone ini menyasar kelas low-end dengan spesifikasi standar, namun mendapat sokongan langsung dari Google.

Artinya, tiap ada update terbaru akan secara otomatis langsung terbaharui. Smartphone yang dibanderol sekitar Rp 1.299.000,- ini mengunggulkan hardware yang ditopang RAM 2 GB, serta dikemas dalam desain trendi dengan layar:
Trendi Berlayar HD
Infinix Hot 2 hadir dengan desain trendi dengan beberapa pilihan warna cover. Konstruksi fisik ponsel ini sepintas mirip dengan beberapa seri smartphone Xperia mid-end Sony. Bodi kotak, dengan struktur cangkang yang kompak dan solid.

Layaknya smartphone entry level, Infinix Hot 2 juga menerapkan konsep desain non-unibody. Artinya, Anda bisa melepas casing belakang yang di sisi dalamnya terdapat baterai removable, dua slot SIM card jenis micro-SIM dan slot microSD.
 
Menariknya, ponsel ini dilengkapi layar dengan resolusi HD (High Definition) yang mampu menghadirkan kejernihan serta ketajaman warna dan gambar. Sayang, tanpa dilapisi teknologi kaca anti gores Corning Gorilla Glass. Jadi, Anda harus hati-hati saat meletakannya supaya layar tidak rusak dan baret. 

Source : Android Indonesia

Share This :

Post a Comment

 

Top